Jalur Mandiri Universitas Jember 2023: Jadwal, Syarat dan Cara Daftar
Berikut jadwal, syarat dan cara daftar seleksi mandiri Universitas Jember (SEMMABA UNEJ) 2023.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal, syarat dan cara daftar seleksi mandiri Universitas Jember (SEMMABA UNEJ) 2023.
Pendaftaran jalur mandiri Universitas Jember 2023 telah dibuka sejak 19 Juni dan akan ditutup pada 30 Juni 2023.
Adapun pendaftaran jalur mandiri Universitas Jember 2023 dapat diakses secara online melalui laman semmaba.unej.ac.id.
Namun sebelum melakukan pendaftaran, peserta perlu mengetahui syarat dan ketentuannya terlebih dahulu.
Baca juga: Biaya Kuliah Jalur Mandiri Universitas Jember 2023, UKT Termurah Rp2 Juta, Termahal Rp20 Juta
Jadwal Pendaftaran Jalur Mandiri Universitas Jember 2023
1. Pendaftaran: 19 - 30 Juni 2023
2. Pelaksanaan UTBK SEMMABA UNEJ 2023 : 5 - 9 Juli 2023
Pelaksanaan UTBK SEMMABA UNEJ dibagi menjadi 2 sesi yaitu sesi pagi dan siang,
Sesi pagi:
- 07.15-07.20: Peserta masuk ruang ujian
- 07.20 - 07.40 Pemeriksaan Identitas
- 07.40-07.45: Latihan
- 07.45-09.30: Tes Potensi Skolastik (TPS)
- 09.30-11.00: Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.