Kunci Jawaban IPA Kelas 10 Halaman 266 267 268 269 270 271 Kurikulum Merdeka Edisi Revisi
Berikut kunci jawaban mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam kelas 10 halaman 266 267 268 269 270 271 Kurikulum Merdeka Edisi Revisi.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Pravitri Retno W
Kalian telah membaca fakta bahwa es kutub telah banyak mencair. Mengapa informasi tersebut menjadi sangat penting bagi kita? Jelaskan pengaruh mencairnya es kutub terhadap Indonesia. Lengkapi penjelasan kalian dengan data dan fakta yang kalian dapatkan dari sumber yang relevan!
Jawaban:
Dampak pencairan es di kutub bagi Indonesia adalah banyaknya daratan-daratan yang hilang, sering terjadi banjir rob di daerah pesisir pantai, terganggunya ekosistem laut, dan lain-lain.
C. Pelajari penjelasan berikut ini!
Para peneliti mencoba melakukan penelitian mengenai pengaruh suhu terhadap jenis kelamin hasil pembiakan penyu hijau. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa suhu yang lebih hangat menyebabkan hasil pembiakan lebih banyak penyu betina, sedangkan suhu dingin lebih banyak penyu jantan.
1. Tentukanlah benar atau salah pernyataan berikut!
Jawaban:
a. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah jenis kelamin penyu. (salah)
b. Peneliti akan memberikan berbagai perlakuan suhu yang berbeda saat telur dierami dalam pasir. (benar)
c. Hasil penelitian ini akan digunakan sebagai dasar pembiakan penyu hijau. (benar)
2. Prediksikanlah bagaimana jenis kelamin penyu pada tahun ini dibandingkan 20 tahun yang lalu. Mengapa demikian?
Jawaban:
Lebih banyak betina, karena diprediksi suhu lingkungan terus meningkat jika tidak ada penanggulangan terkait perubahan iklim.
D. Simaklah penjelasan berikut kemudian jawab pertanyaannya!