Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Kini Jadi Kendaraan Operasional KBRI Seoul

Kedutaan Besar Indonesia (KBRI) Seoul kini resmi menggunakan mobil listrik Hyundai Ioniq 5 sebagai kendaraan operasional KBRI

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Kini Jadi Kendaraan Operasional KBRI Seoul
TopGear
Hyundai Ioniq5 

Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, SEOUL – Kedutaan Besar Indonesia (KBRI) Seoul kini resmi menggunakan mobil listrik Hyundai Ioniq 5 sebagai kendaraan operasional KBRI.

KBRI Seoul menerima sumbangan Hyundai Ioniq 5 dari Hyundai Motor Company lewat prosesi penyerahan secara simbolis, Kamis (15/9/2021) kemarin.

Penyerahan dilakukan oleh Penasihat Hyundai Motor Company Dubes Kim Chang-beom kepada Dubes RI di Seoul, Umar Hadi.  

Hyundai Ioniq5 diperkenalkan pertama kali pada 23 Februari 2021 dengan platform Hyundai Electric Global Modular Platform (E-GMP).

Mobil ditenagai baterai listrik yang disediakan dalam dua opsi, yakni 58 kWh dan 72,6 kWh yang disalurkan ke sistem penggerak empat rodanya.

Hyundai Ioniq5
Hyundai Ioniq 5 (Carbuzz)

Tenaga maksimal yang mampu dihasilkan adalah 302 PS dan torsi puncak 605 Nm dan sanggup berkaselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 5,2 detik.

Berita Rekomendasi

Dubes Umar Hadi menyatakan, sejak awal tahun, KBRI Seoul konsisten menjalankan program Go Green. Sebelumnya KBRI juga sudah memasang solar panel di kompleks KBRI Seoul.

Pihaknya menyampaikan apresiasi atas dukungan Hyundai Motor Company terhadap program Transformasi Hijau di KBRI Seoul.

Baca juga: Hyundai dan Motion Kembangkan Taksi Otonom dengan Platform Ioniq 5

“Kita harus berani lakukan terobosan demi perubahan yang lebih baik sekaligus memberi solusi terhadap berbagai tantangan akibat perubahan iklim. KBRI Seoul berterima kasih kepada Hyundai Motor Company yang memiliki visi sama dalam misi ini,” ujarnya.

Baca juga: Hyundai Ioniq Terjang Banjir Tetap Aman karena Pakai Teknologi Ini

Di Indonesia, Hyundai Motor Company bersama LG Energy Solution baru saja melakukan ground breaking pembangunan pabrik sel baterai listrik di Karawang, kemarin.

Pabrik ini akan memasok kebutuhan sel baterai mobil listrik untuk Hyundai dan Kia Motors.

Baca juga: Hyundai Pamer Interior Ioniq 5 Jelang Launching Global 23 Februari

Sementara, pembangunan pabrik mobil Hyundai Motor Company di Deltamas, Cikarang, Jawa Barat, telah rampung dan akan mulai memproduksi kendaraan listrik pada pertengahan 2022. 

Pabrik ini dikabarkan juga akan memproduksi mobil listrik Hyundai Ioniq.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas