Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Hasil Babak Pertama Maroko vs Spanyol Piala Dunia 2022, La Furia Roja Minim Peluang, Skor 0-0

Hasil babak pertama Maroko masih bermain imbang 0-0 dengan Spanyol dalam lanjutan 16 besar Piala Dunia 2022. skuad La Furia Roja juga minim peluang.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Babak Pertama Maroko vs Spanyol Piala Dunia 2022, La Furia Roja Minim Peluang, Skor 0-0
AFP/JAVIER SORIANO
Penyerang Spanyol Ferran Torres (Kiri) berebut bola dengan gelandang Maroko Sofiane Boufal selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 antara Maroko dan Spanyol di Stadion Education City di Al-Rayyan, sebelah barat Doha pada (6 Desember 2022). (JAVIER SORIANO/AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Spanyol vs Maroko dalam lanjutan 16 besar Piala Dunia 2022 masih berkedukan 0-0, Selasa (6/12/2022) malam WIB.

Berlangsung di Stadion Kota Education, Spanyol terlihat minim peluang ketimbang lawannya Maroko.

Mengutip statistik Flashscore, Spanyol hanya memiliki 1 peluang dan itu berakhir tidak tepat sasaran.

Sementara Maroko menciptakan 3 peluang dan 1 berhasil mengarah ke gawang Spanyol.

Baca juga: Live Streaming SCTV Maroko vs Spanyol Piala Dunia 2022: Singa Atlas Tak Terkalahkan, La Roja Siaga

Gelandang Maroko Hakim Ziyech (Tengah) berebut bola dengan bek Spanyol Dani Carvajal (kanan) di samping gelandang Spanyol  Pedri selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 antara Maroko dan Spanyol di Stadion Education City di Al-Rayyan, barat Doha pada 6 Desember 2022. (Kirill KUDRYAVTSEV / AFP)
Gelandang Maroko Hakim Ziyech (Tengah) berebut bola dengan bek Spanyol Dani Carvajal (kanan) di samping gelandang Spanyol Pedri selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 antara Maroko dan Spanyol di Stadion Education City di Al-Rayyan, barat Doha pada 6 Desember 2022. (Kirill KUDRYAVTSEV / AFP) (AFP/KIRILL KUDRYAVTSEV)

Jalannya Pertandingan

Maroko lebih sering menguasi bola semenjak wasit Fernando Rapallini asal Argentina memulai pertandingan.

Dominasi Maroko terlihat ketika pergerakan Sofiane Boufal yang menyisir sisi pertahanan Spanyol diakhiri dengan umpan silang pada menit ketujuh.

Berita Rekomendasi

Percobaan umpan Boufal masih bisa diantisipasi pemain bertahan lawan dan peluang menyerang Maroko pun kandas.

Menit 12 wasit memberikan hadiah tendangan bebas kepada Maroko setelah pelanggaran di dekat luar kotak penalti Spanyol.

Skema tendangan bebas ini akan diambil oleh Achraf Hakimi yang telah bersiap di belakang bola.

Hakimi memilih mengeksekusi bola secara langsung dan masih melambung dari gawang lawan.

Memasuki menit 23, Maroko maupun Spanyol masih kesulitan menyerang pertahanan masing-masing.


Hampir saja Spanyol membuka keunggulannya setelah kiper lawan Yassine Bounou (Bono) salah passing pendek pada menit 25.

Kesalahan passing Bono berhasil direbut oleh salah satu pemain Spanyol yang melakukan pressing.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas