BREAKINGNEWS: Positif Corona, Ketua KPU RI Tetap Jalankan Tugas Kepemiluan via Daring
Meski tengah menjalani isolasi mandiri dari kediamannya, Arief tetap menjalankan tugas kepemiluan secara daring.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Ketua KPU RI Arief Budiman terkonfirmasi positif Covid-19.
Meski tengah menjalani isolasi mandiri dari kediamannya, Arief tetap menjalankan tugas kepemiluan secara daring.
"Saya tetap menjalankan tugas dengan cara WFH (work from home), daring," kata Arief kepada wartawan, Jumat (18/9/2020).
Usai mengetahui hasil tersebut, pada Jumat pagi Arief meminta seluruh orang yang ada di rumah dinas KPU untuk menjalani tes swab.
Baca: Kemendagri Keluarkan Surat Edaran Baru Terkait Pembentukan Satgas Covid-19 di Daerah
Baca: BREAKING NEWS: Rekor Baru, Kasus Sembuh Covid-19 di Indonesia Hari Ini Bertambah 4.088 Orang
Baca: Klaim Virus Corona dapat Ditangkal Dengan Cara Berendam di Lumpur, Politisi India Positif Covid-19
Sementara pegawai dilingkup kantor KPU RI sendiri juga sudah diminta menerapkan kebijakan WFH terhitung sejak hari ini, 18 September hingga 22 September 2020.
Pada Sabtu (19/9) besok, seluruh area rumah dinas dan kantor KPU akan dilakukan sterilisasi dengan cairan disinfektan, sesuai standar protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
"Melakukan sterilisasi untuk seluruh area rumah dinas dan kantor, dimulai tanggal 19 September besok," ungkapnya.
Diberitakan sebelumnya, Ketua KPU RI Arief Budiman positif Corona berdasarkan hasil uji usap (swab test) yang dilakukan secara mandiri pada 17 September 2020 kemarin.
Kabar tersebut ia sampaikan sendiri secara terbuka kepada awak media.
"Tanggal 18 dini hari sudah mulai melakukan karantina mandiri karena tidak terdapat gejala batuk, panas, pilek ataupun sesak napas," kata Arief.