Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Japto Soelistyo Tegaskan Pemuda Pancasila Tidak Tentukan Arah Dukungan dalam Pilpres 2019

Ketua ‎Umum Pemuda Pancasila Japto Soelistyo ‎Soerjosoermarno menegaskan organisasi yang dipimpinnya bersikap netral.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Japto Soelistyo Tegaskan Pemuda Pancasila Tidak Tentukan Arah Dukungan dalam Pilpres 2019
Amriyono Prakoso
Japto Soelistyo Soerjosoemarno 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua ‎Umum Pemuda Pancasila Japto Soelistyo ‎Soerjosoermarno menegaskan organisasi yang dipimpinnya bersikap netral dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2019.

‎"Enggak ada (dukungan ke salah satu capres), kami ada di mana-mana, anggota saya ada di Gerindra, Golkar, NasDem," ujar Japto usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (5/11/2018).

Baca: PAN Akan Gelar Rapat Rabu Pagi Baha Pengganti Taufik Kurniawan Sebagai Wakil Ketua DPR

Menurutnya, dengan memberikan dukungan ke satu pasangan calon dalam Pilpres 2019, hal tersebut dapat membuat organisasi Pemuda Pancasila menjadi tidak solid dan akhirnya pecah.

"Anggota saya dari semua partai, kalau kami menentukan, saya membuat Pemuda Pancasila pecah, biarkan mereka memilih pilihannya," katanya.

Baca: Tiap Hari Makan Sushi, Kenny G Merasa Nyaman Tanpa Harus Kenyang

Pertemuan dengan Presiden Jokowi di Istana, Pemuda Pancasila mengajak pemerintah untuk bekerjasama dengan organisasi tersebut di berbagai bidang.

Namun, Japto enggan menjelaskan bentuk kerja samanya.

"Nanti urusan kita sama menteri yang berhubungan, itu nanti jadi program pemerintah kalau diterima‎, kalau enggak diterima ya bukan urusan kita," kata Japto.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas