Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gelar Nobar Debat Capres, DPP PKB Siapkan Cemilan Berupa Rebusan Ubi sampai Kacang

Bambang mempersilakan siapa pun yang ingin beramai-ramai nonton debat perdana capres-cawapres dapat langsung datang ke kantor DPP PKB.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Gelar Nobar Debat Capres, DPP PKB Siapkan Cemilan Berupa Rebusan Ubi sampai Kacang
Tribunnews/Herudin
Sekjen DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Hanif Dakhiri (kanan) bersama Wakil Bendahara DPP PKB, Bambang Susanto menggelar jumpa pers di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Minggu (19/10/2014). Dalam jumpa pers ini, PKB secara resmi mengucapkan terima kasih kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) atas kepemimpinannya selama dua periode dan mengucapkan selamat kepada Joko Widodo-Jusuf Kalla yang telah terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2014-2019. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Jokowi yang elegan dan Kiai Maruf yang humble, kata Bambang, akan membuat tujuh puluh persen masyarakat Indonesia terpikat.

Bahkan, di antara mereka akan berkata, ternyata Jokowi sudah bekerja, tidak menawarkan janji palsu.

"Jokowi-Kiai Maruf akan menjadi magnet dalam perdebatan nanti malam. Menenggelamkan pasangan nomor urut 02," ucapnya.

Sekali lagi, Bambang mempersilakan masyarakat untuk hadir dalam acara Nobar Debat Perdana Capres-Cawapres di kantor DPP PKB.

"Pintu kantor DPP PKB selalu terbuka untuk siapa pun yang ingin Nobar Debat Perdana Capres-Cawapres," tandasnya.

Direncanakan hadir pula dalam pelaksanaan nobar tersebut empat menteri yang berasal dari PKB, yakni Menpora Imam Nahrawi, Menaker Hanif Dhakiri, Mendes PDTT Eko Putro Sandjojo dan Prof M Nasir, pengurus DPP PKB dan keluarga besar PKB.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas