Desakan Budi Arie Diperiksa soal Judi Online Menguat, sang Menteri Pilih Fokus Urus Koperasi
Budi enggan memastikan bahwa dirinya akan bersedia jika diperiksa dalam kasus ini. Dia hanya menyebut, saat ini akan fokus dalam urusan koperasi.
Penulis: Fersianus Waku
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, menanggapi desakan agar dirinya diperiksa dalam kasus judi online yang menjerat pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).
Di mana, pegawai tersebut disebut merupakan anak buah Budi Arie ketika menjabat sebagai Menkominfo.
Budi enggan memastikan bahwa dirinya akan bersedia jika diperiksa dalam kasus ini. Dia hanya menyebut, saat ini akan fokus dalam urusan koperasi.
"Satu, saya fokus ngurus koperasi dan rakyat," kata Budi yang menjabat sebagai Menteri Koperasi, saat ditemui di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2024).
Dia menegaskan, dirinya mendukung adanya penegakan hukum terhadap aksi judi online di Indonesia.
"Kita mendukung penegakan hukum, kita mendukung pemberantasan judi online di seluruh lini di Indonesia. Jangan kasih kendor," ucap Budi.
Sebelumnya, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra tak menampik akan memeriksa Budi Arie dalam kasus judi online.
"Kita dalami ya," kata Wira di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (5/11/2024).
Menurutnya, saat ini tahap penyelidikan masih berlangsung. Namun, dia meminta agar tidak berspekulasi terlalu jauh.
"Nanti akan kita sampaikan ketika kita dapat hasil," ujarnya.