Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Ramai Isu Politik Uang di Bireuen, Ada Kabar Partai Siapkan Rp 300-500 Ribu per Paket

Di Kabupaten Bireuen bahkan ada partai politik (parpol) yang telah menyiapkan uang untuk membeli suara per paket, mulai dari DPRK hingga DPR RI.

Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Ramai Isu Politik Uang di Bireuen, Ada Kabar Partai Siapkan Rp 300-500 Ribu per Paket
www.sorotgunungkidul.com
ilustrasi politik uang - Di Kabupaten Bireuen bahkan ada partai politik (parpol) yang telah menyiapkan uang untuk membeli suara per paket, mulai dari DPRK hingga DPR RI. 

Laporan Yocerizal | Banda Aceh

TRIBUNNEWS.COM - Maraknya isu jual beli suara alias politik uang dalam Pemilu di Aceh ternyata bukan isapan jempol.

Di Kabupaten Bireuen bahkan ada partai politik (parpol) yang telah menyiapkan uang untuk membeli suara per paket, mulai dari DPRK hingga DPR RI.

Hal itu diungkapkan Presidium Nasional Koalisi Perempuan Indonesia, Destika Gilang Lestari, kepada Serambinews.com, Jumat (5/4/2019), saat ditanya tentang situasi di Bireuen jelang Pemilu 2019.

Pihaknya memang sudah sejak dua bulan terakhir berada di Bireuen.

"Parah sekali (politik uang) di Bireuen Bang. Ada harga per paket dan nonpaket," ungkapnya.

Informasi diperoleh di lapangan, harga paket tersebut disiapkan oleh partai politik (parpol) dengan nilai nominalnya antara Rp 300.000 sampai Rp 500.000.

Berita Rekomendasi

"Satu paket terdiri dari tiga caleg. Masing-masing maju ke DPRK, DPRA, dan DPR RI," rinci Gilang.

Namun saat ditanya lebih lanjut nama partai tersebut, Gilang enggan menyebutnya.

Baca halaman selanjutnya >>>>>>> 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas