Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ferdinand Hutahaean Sebut Demokrat Tak Cemas soal Putusan MK, Begini Respons Politisi PDIP

Jelang putusan Mahkamah Konstitusi atas sengketa Pilpres 2019, Ferdinand Hutahaean mengaku partai Demokrat tak cemaskan hasilnya.

Editor: Fitriana Andriyani

TRIBUNNEWS.COM - Mahkamah konstitusi akan memutuskan sengketa Pilpres 2019 pada Kamis, 27 Juni 2019 mendatang.

Jelang putusan Mahkamah Konstitusi atas sengketa Pilpres 2019, Ferdinand Hutahaean mengaku partai Demokrat tak cemaskan hasilnya.

Hal itu disampaikan Ketua Divisi Advokasi dan Hukum Partai Demokrat tersebut saat menjadi narasumber dalam tayangan 'Apa Kabar Indonesia Pagi', di saluran YouTube TalkShow tvOne, Selasa (25/6/2019).

Ferdinand menyebutkan bahwa partainya tak cemas karena raga Demokrat telah dicabik oleh pihak lain.

Baca: Tim Hukum 01 Minta Semua Pihak Bisa Menerima Hasil Putusan MK

Baca: Soal Usulan Kenaikan Tarif Listrik Golongan 900 VA, PLN Mengaku Siap Ikuti Keputusan Pemerintah

Baca: Tim Hukum Jokowi: Semua Pihak Harus Hormati Putusan MK

Menanggapi itu, Politisi Partai PDIP, Dwi Ria Latifa yang turut menjadi narasumber mengaku kubunya tak pernah mencabik Demokrat.

"Dicabik atau mencabikkan diri? Sebenarnya dari 01 tidak merasa mencabik Demokrat, saya enggak tahu kalau dari 02," papar Dwi.

"Saya bilang jangan GR juga, seperti yang saya bilang tadi, jangan-jangan mencabik diri sendiri," papar Dwi.

BERITA REKOMENDASI

Namun, ia mengatakan apa yang diucapkan Ferdinand harus dihargai.

Akan tetapi Dwi mengaku bingung dengan ucapan Ferdinand yang tak cemas pada momen saat ini.

Di mana seharusnya Demokrat yang menjadi partai koalisi kubu 02 merasa cemas dengan hasil putusan MK.

Baca: Sembilan Hakim Konstitusi Diprediksi Sudah Kantongi Putusan Sengketa Hasil Pilpres

Baca: Jelang Putusan MK, Demokrat Intens Komunikasi dengan Kubu Jokowi, TKN Anggap Kubu 02 Sisa 2 Partai

Baca: Dahnil Berharap Masyarakat Pendukung Prabowo-Sandi Bisa Terima Putusan MK

"Jadi kadang-kadang ya yang disampaikan beliau, ya kita harus hargai, jadi kalau saya melihat, justru dalam posisi seperti ini, saya jadi makin bingung, sebenarnya Bung Ferdinand atau Demokrat ini mau ke mana gitu?"

"H2C (harap-harap cemas) enggak, kan tarungnya bareng Bung Andre (Jubir BPN, Andre Rosiade), kalau mencabikkan diri, atau dicabik 01, kita juga enggak," pungkasnya.


Sebelumnya Ferdinand mengatakan partainya tak merasa cemas dan lebih mementingkan mengenai situasi yang kondusif.

"Bagi partai Demokrat kita tidak harap-harap cemas, nah yang paling penting bagi Demokrat sekarang tidak lagi ada situasi yang tidak kondusif pasca keputusan MK," ungkap Ferdinand.

Halaman
123
Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas