Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Tak Ingin Pahala Puasa Berkurang? Trik Dari Raisa Ini Mungkin Bisa Ditiru

Bulan Ramadhan menjadi momen, di mana umat muslim berusaha mencari banyak pahala.Termasuk Raisa.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tak Ingin Pahala Puasa Berkurang? Trik Dari Raisa Ini Mungkin Bisa Ditiru
TWITTER
Raisa kenakan jilbab di Hari Raya Idulfitri 1436 Hijriyah. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bulan Ramadhan menjadi momen, di mana umat muslim berusaha mencari banyak pahala.

Tak terkecuali yang dilakukan penyanyi Raisa Andriana.

Karena takut pahala berpuasanya berkurang, Raisa membatasi diri dalam menggunakan sosial media.

"Sosmed itu harus agak irit di bulan puasa. Karena tanpa terasa bisa mengurangi pahala kita. Kalau lapar dan haus kan, tergantung pekerjaan juga. Tapi sosmed kadang bisa mengurangi pahala," kata Raisa Andriana ditemui di kawasan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Bukan tanpa alasan, mantan kekasih Keenan Pearce tersebut membatasi diri bermain sosial media.

Bagi Raisa, di samping bisa mengusir kebosanan saat menunggu berbuka, sosial media punya efek negatif lain.

Berita Rekomendasi

Pelantun 'Apalah Arti Menunggu' itu merasa sosial media masuk ke dalam daftar cobaan di bulan Ramadhan.

Sebab, bagi dia, sosial media memancing pemiliknya untuk berbicara negatif tentang orang lain.

"Mungkin ini (cobaan) buat semua orang ya. Sosial media. Itu memancing banyak hal ya kayak ngomenin orang, atau nyinyir (menyindir) atau (membuat) kepancing emosinya," kata Raisa Andriana

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas