Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Lukman Hakim Minta ASN Kemenag Ikut Menenangkan Ummat Dan Jaga Rumah Ibadah

Hal ini disampaikan Menag menyusul terjadinya bentrok dalam aksi anarkis yang terjadi di Tanah Abang, Jakarta, Rabu (22/05/2019).

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Lukman Hakim Minta ASN Kemenag Ikut Menenangkan Ummat Dan Jaga Rumah Ibadah
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin menunaikan kewajiban ibadah zakatnya melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) yang diterima oleh Direktur Utama BAZNAS, Arifin Purwakananta. Acara penyerahan secara simbolis diselenggarakan di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Selasa (7/5/2019). TRIBUNNEWS.COM/IST/FX ISMANTO 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama untuk menenangkan umat dan menjaga keamanan rumah ibadah.

Hal ini disampaikan Menag menyusul terjadinya bentrok dalam aksi anarkis yang terjadi di Tanah Abang, Jakarta, Rabu (22/05/2019). 

Menag mengaku prihatin dengan bentrok hingga menimbulkan korban jiwa yang terjadi pasca diumumkannya hasil Pemilihan Presiden dan Legislatif tersebut.

"Kita semua sebagai Aparatur Sipil Negara dan anak bangsa merasa prihatin dengan adanya peristiwa dan kejadian yang akhir-akhir ini terjadi paska Pemilu dan Pilpres yang sangat tidak diinginkan hingga jatuhnya korban jiwa," kata Menag di Jakarta.

"Saya meminta kepada segenap ASN Kementerian Agama, sesuai dengan tugas, fungsi dan kemampuannya masing-masing untuk menenangkan umat, menjaga keamanan rumah ibadah, dan melayani umat dengan sebaik-baiknya," tegas Menag. 

Menag mengutip salah satu pesan pejuang muslim, almarhum Doktor Anwar Haryono yang menyatakan kita harus selalu rasional walau pun di tengah situasi yang emosional. Akhlaqul karimah harus dijadikan kunci dalam mengatasi perbedaan pendapat. 

"Harus dihindari penyelesaian masalah dengan cara kekerasan. Karena kekerasan tidak menyelesaikan masalah. Tetapi akan membuahkan kekejaman. Dan kekejaman akan beranak dendam dan seterusnya," ujar Menag.
 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas