PNS Takut Disidak,Puncak Arus Balik Diperkirakan Sabtu
Arus balik penumpang di Terminal Sungai Kunjang mulai terlihat. Bus dari dan ke Balikpapan
Editor: Widiyabuana Slay
Laporan wartawan Tribun Kaltim, Doan Pardede
TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA- Arus balik penumpang di Terminal Sungai Kunjang mulai terlihat. Bus dari dan ke Balikpapan sudah terlihat mulai terisi penuh penumpang, Jumat (2/9/2011).
Menurut Dahyan. Ketua Regu Harian Terminal, Lonjakan penumpang diperkirakan akan terjadi besok hari, sabtu (3/9). Disesuaikan dengan jadwal cuti karyawan dan pegawai yang akan mulai aktif bekerja, begitu juga dengan sekolah yang sudah mulai belajar, Senin (5/9/2011).
"Rata-rata pegawai dan karyawan itu sudah masuk bekerja, Senin Seperti pegawai negeri akan disidak oleh pimpinannya bila tidak masuk, jadi kemungkinan puncak arus balik terjadi besok Sabtu (3/9/2011 )karena Minggu (4/9/2011) diperkirakan terlalu berisiko untuk melakukan perjalanan," kata Dahyan.
Untuk hari ini, Jumat (2/9) penumpang yang berangkat sudah lebih dari 500 orang dan jumlah itu diperkirakan masih akan bertambah hingga sore hari. Siang ini, sudah berangkat 15 bus dari terminal dengan rata-rata 40 penumpang di setiap bus.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.