Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kadisdik Bandung Tegur Dua Sekolah Favorit

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Oji Mahroji menegur guru-guru di dua sekolah favorit karena

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Kadisdik Bandung Tegur Dua Sekolah Favorit
Humas Sekkot Makassar
Penyeleggaraan Ujian Nasional tingkat SD di Makassar 

Laporan wartawan Tribun Jabar, Siti Fatimah

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Oji Mahroji menegur guru-guru di dua sekolah favorit karena kedapatan berada di lingkungan sekolah pada hari pertama pelaksanaan UN, Senin (7/5/2012). Dua sekolah tersebut yakni SDN Merdeka dan SDN Karang Pawulang.

Di SDN Merdeka, Kadisdik mendapati sejumlah guru berada di satu ruangan kecil. Saat itu juga Kadisdik langsung menegur dengan suara keras dan mempertanyakan keberadaan para guru tersebut.
Hal serupa juga dilakukan Kadisdik saat menemukan sejumlah guru pengajar di SDN Karang Pawulang.
Menurut Oji, sesuai aturan guru-guru yang mengajar di sekolah tersebut tidak boleh berada di lingkungan sekolah terlebih di dalam ruangan.

"Ibu-ibu sudah tahu kan SOP nya, mau pada apa disini, karena tidak berkepentingan. Kecuali punya surat SK sebagai pengawas," tegur Oji.

Para guru dengan sedikit kebingungan menjelaskan kalau keberadaan mereka sebagai Wakasek Sarana yang mengatur pelaksanaan UN.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas