Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gaji Panitia PON Menyusut, Yang Penting Cair

Yang penting keluar gajinya, hanya itulah ucapan yang keluar dari mulut para anggota petugas

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Gaji Panitia PON Menyusut, Yang Penting Cair
net

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Nasuha

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU -- Yang penting keluar gajinya, hanya itulah ucapan yang keluar dari mulut para anggota petugas panitia bagian akomodasi pada Pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional 2012 yang kepanitiaannya berakhir pada 26 September kemarin.

Saat ditemui Tribun di kantor akomodasi PON di Jalan Sudirman, Hikmah seorang anggota panitia akomodasi tersebut menyebutkan sebelumnya gaji yang dijanjikan kepada mereka melalui SK kerja mereka sebesar Rp 350 ribu perhari setelah berjalan selama dua minggu pihak panitia menurunkan angka tersebut menjadi Rp 200 ribu perbulan.

"Terakhirnya panitia bilang kalau gaji kami seharinya cuma dibayar Rp100 ribu,"ujar Hikmah kepada Tribun.

Hikmah dan puluhan temannya yang menunggu honor tersebut mengaku tidak akan menuntut gaji lebih dari apa yang sudah ditetapkan oleh pihak panitia. Mereka hanya berharap agar keluar gajinya.

"Yang penting bagi kami menerima gaji dan bisa kami terima hak kami. Masalah ada pemotongan segala macam tidak dipermasalahkan,"ujar Hilmah dan puluhan petugas lainnya.

Masa kerja para petugas panitia bidang akomodasi tersebut terhitung selama sebulan penuh dimulai dari 26 Agustus hingga 26 September 2012. Sementara jumlah petugas tersebut berjumlah 400 orang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas