Pasca Bentrok, Polisi Jaga Ketat Posko Kedua Cagub Sulsel
Dua Posko pasangan cSyahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang (Sayang), dan Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahhar Mudzakkar (IA), dijaga ketat
Editor: Yulis Sulistyawan
Laporan Wartawan Tribun Timur, Abdul Azis
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Dua Posko pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang (Sayang), dan Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahhar Mudzakkar (IA), dijaga ketat aparat gabungan Kepolisian Daerah (Polda) Sulsel,
Pengamanan di Posko dua kandidat tersebut menyusul pasca bentrokan antara dua kubu di yang terjadi di Jl Haji Bau, Makassar, Kamis (10/1/2013), sekitar pukul 18.00 Wita.
Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Komisaris Besar Endi Sutendi, mengatakan bahwa pihaknya sudah menyebar beberapa personel kepolisian dari berbagai satuan di masing-masing Posko termasuk satuan Brigadir Mobile (Brimob) Polda.
"Selain mengamankan Posko anggota juga melakukan patroli," ungkapnya, Kamis (10/1/2013), kepada tribuntimur.com (*)