Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua KPU Sulsel Dikawal Dua Polisi Bersenjata Lengkap

Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Sulsel, Irjen Pol Mudji Waluyo, menugaskan dua anggota personel kepolisian untuk melakukan pengawalan

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ketua KPU Sulsel Dikawal Dua Polisi Bersenjata Lengkap
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR
Sejumlah narapidana melihat kertas suara yang disosialisaikan oleh KPU Sulsel di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas 1 Makassar, Selasa (8/1/2013). Narapidana ini akan menggunakan hak suaranya untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel pada 22 Januari mendatang. TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR 

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Sulsel, Irjen Pol Mudji Waluyo, menugaskan dua anggota personel kepolisian untuk melakukan pengawalan dan pengamanan secara melekat terhadap Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel, Jayadi Nas, hingga pelaksaanaan Pemilukada Sulsel selasai.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Bidang Humas Polda Sulsel, Komisaris Besar Endi Sutendi, Rabu (16/1/2013). Dikatakannya, pengawalan dilakukan untuk memperlancar tugas-tugas utamanya sebagai ketua KPU Sulsel.

"Jadi ada dua personel bersenjata lengkap melekat di Ketua KPU," katanya, saat ditemui Tribun Timur (Tribunnews Network) di Mapolda Sulsel, Rabu (16/1/2013).

Mantan Wakapolrestabes Makassar ini menambahkan, setiap pejabat dapat diberikan perlindungan jika diminta.

"Apalagi jika yang bersangkutan sedang melakukan tugas negara dan jumlah anggota yang melekat, itu tergantung kebutuhannya," jelasnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas