Jokowi: Saya Dukung Rieke-Teten karena Bersih dan Jujur
Menurut Jokowi Rieke-Teten selama ini telah menunjukkan bukti sebagai sosok yang jujur dan bersih.
Penulis: Bahri Kurniawan
Editor: Gusti Sawabi
Tribunnews.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo turut menghadiri kampanye terbuka pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki di Depok, Jawa Barat, Minggu (17/2/2013).
Dalam orasinya, pria yang akrab disapa Jokowi itu mengemukakan alasannya mendukung pasangan nomer urut lima itu. Menurut Jokowi kedua orang selama ini telah menunjukkan bukti sebagai sosok yang jujur dan bersih.
"Kenapa saya dukung Rieke-Teten, alasan saya hanya satu karena mereka dua tokoh yang jujur dan bersih, alasannya hanya itu," ujar Jokowi saat memberikan sambutan dalam kampanye Rieke-Teten di Depok, Jawa Barat, Minggu (17/2/2013).
Mantan walikota Solo itu menambahkan, kejujuran dan bersih itu merupakan modal utama dalam membentuk pemerintahan yang baik. Dengan pemerintahan yang baik masyarakat akan dapat merasakan langsung pembangunan yang dilakukan.
"Misalnya jika ada anggaran masyarakat langsung merasakan. Tapi jika tidak bersih jangan harap bapak ibu merasakan anggaran," tukas Jokowi.