Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anas Urbaningrum Mengaku ke Batam Hanya untuk Makan Sup Ikan

Kehadiran Anas Urbaningrum, mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat di Batam, Minggu (24/2/2013) memunculkan banyak spekulasi.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Anas Urbaningrum Mengaku ke Batam Hanya untuk Makan Sup Ikan
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Ketua Umum Partai Demokrat (PD), Anas Urbaningrum mengadakan jumpa pers pengunduran dirinya dari Ketum PD, di Kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu (23/2/2013). Pengunduran Anas tersebut menyusul penetapan dirinya sebagai tersangka kasus korupsi proyek Hambalang oleh KPK sehari sebelumnya, Jumat (22/2/2013). (Tribun Jakarta/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Kehadiran Anas Urbaningrum, mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat di Batam, Minggu (24/2/2013) memunculkan banyak spekulasi. Walau hanya 4 jam di Batam yaitu tiba pukul 11.00 WIB menggunakan Garuda dan pulang ke Jakarta pukul 15.00 WIB naik Lion, tetapi mencuri perhatian media di Indonesia.

Apri Sujadi, Ketua DPD Partai Demokrat Kepri, enggan memberi konfirmasi mengenai kedatangan Anas ke Batam. Ia hanya mengaku sempat membaca kabar kedatangan Anas itu di sebuah media online.

"Buat apa kami memberikan komentar mengenai orang yang bukan lagi Ketua Umum DPP Partai Demokrat. Mari kita bicarakan soal progres partai dan bagaimana mengembangkan Partai Demokrat itu ke depan," ungkap Apri, Minggu (24/2/2013).

Apri, politikus muda yang juga wakil ketua DPRD Kabupaten Bintan dikenal punya hubungan sangat dekat dengan Anas Urbaningrum. Namun Apri enggan membeberkan apa agenda Anas selama berada di Batam.

Menurut sejumlah saksi mata, Anas Urbaningrum datang ke Batam mengenakan baju hitam. Wajahnya terlihat kelelahan. Seorang saksi mata mengaku sempat menyapa Anas.

"Ia bilang hanya ingin makan sup ikan di Batam," ujarnya menirukan jawaban Anas.

Saat berada di Bandara Hang Nadim, Anas dikawal dua orang pria berbadan besar. Selanjutnya ia menumpang mobil Toyota Innova warna biru muda.

Berita Rekomendasi

Abdul Aziz, anggota DPRD Kepri yang juga mantan Ketua DPD Demokrat Kepri menceritakan, sebagai kader yang loyal kepada partai, dirinya menyampaikan informasi keberadaan Anas itu kepada Ketua Dewan Pembina dan Ny Ani Yudhoyono.

"Ya sekarang kami ikuti aturan saja. Anas Urbaningrum sudah ditetapkan jadi tersangka oleh KPK. Jadi keberadaan Anas di Kepri atau Batam untuk tujuan apa? Kalau mau koordinasi dengan DPD Partai Demokrat Kepri, status Anas sebagai apa? Ia kan sudah mundur dari Ketua Umum DPP Demokrat," kata Abdul Aziz.

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas