Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

36 Siswa SMKN Desa Terpencil Memulai Ujian Nasional

Pelaksanaan Ujian Nasional di salah satu kawasan terpencil, SMK Negeri 1 Karangan, Kabupaten Kutai Timur, Jumat

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 36 Siswa SMKN Desa Terpencil Memulai Ujian Nasional
Tribun Kaltim/Kholish Chered
Pelaksanaan Ujian Nasional di salah satu kawasan terpencil, SMK Negeri 1 Karangan, Kabupaten Kutai Timur, Jumat (19/4/2013) berjalan tertib dan lancar. 36 peserta hadir seluruhnya dan tidak terjadi kekurangan soal dan LJK. 

TRIBUNNEWS.COM, SANGATTA - Pelaksanaan Ujian Nasional di salah satu kawasan terpencil, SMK Negeri 1 Karangan, Kabupaten Kutai Timur, Jumat (19/4/2013) berlangsung tertib dan lancar. 36 peserta hadir seluruhnya dan tidak terjadi kekurangan soal dan LJK.

UN hari pertama dengan mata pelajaran Matematika ini diikuti 25 siswa laki-laki dan 11 siswi perempuan. Pengawas independen berasal dari Universitas Mulawarman, Hadi Suprapto, SP, MP. Cuaca di lokasi cerah.

Adapun pengawas kelas adalah guru dari SMP Negeri 1 Karangan. Polisi yang berjaga satu orang dengan pakaian sipil. Sekolah ini beralamat di Jalan Ki Hajar Dewantara, Desa Karangan Seberang. (Kholish Chered)

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas