PDI Perjuangan Punya Tiga Strategi Menangkan Pilgub Jatim
Menghadapi pasangan calon incumbent, PDI Perjuangan mengaku sudah memiliki tiga strategi khusus.
Penulis: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah memenangkan Pilkada Jawa Tengah, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan akan bergerilya untuk Pilkada Jawa Timur, dengan mengusung pasangan Bambang DH-Said Abdullah.
Menghadapi pasangan calon incumbent, PDI Perjuangan mengaku sudah memiliki tiga strategi khusus. Strategi ini diupayakan dapat mengawal proses Pilkada Jawa Timur berjalan fair, jujur, dan adil.
"Langkah pertama, Bambang DH bersama struktur partai melakukan konsolidasi dari tingkat DPC sampai DPD bersama partai," ujar Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saeful Hidajat di sela Diklat Caleg PDI Perjuangan di Jakarta, Selasa (2/7/2013).
Strategi kedua, PDI Perjuangan sudah menyiapkan saksi. Penguatan saksi penting, agar proses pilkada berjalan jujur, adil, dan bermartabat. Mau tidak mau, memerkuat saksi adalah harga mati.
"Termasuk memelototi 'DPT' (daftar pemilih tetap) dari DCS (daftar calon sementara). Jangan sampai terjadi penggelembungan suara melalui DPR fiktif," tambah Djarot yang pernah dua periode menjabat Bupati Blitar.
Strategi terakhir, PDI Perjuangan akan menggandeng berbagai macam komponen masyarakat, termasuk ormas-ormas yang secara khusus dibentuk untuk menggalang para relawan. (*)