Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pensiunan Guru Ditemukan Tewas di Kali

Leonardus Nggele (60), pensiunan guru ditemukan tewas di Kali Wolowona,

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Pensiunan Guru  Ditemukan Tewas di Kali
ilustrasi mayat 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Romualdus Pius

TRIBUNNEWS.COM, ENDE--Leonardus Nggele (60),  pensiunan guru ditemukan tewas di Kali Wolowona, Rabu (17/7/2013). Korban diduga terjatuh ke dalam kali. Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban hanya di kepala ditemukan memar, diduga  karena  terbentur  saat jatuh.

Kasat Reskrim Polres Ende, Iptu Djamaluddin yang ditemui Pos Kupang di kamar mayat RSUD Ende menjelaskan,  polisi masih menyelidiki  kasus kematian pensiunan guru tersebut.  Namun demikian dari hasil pemeriksaan di TKP menyatakan bahwa korban kemungkinan meninggal belum lama,  karena jazadnya belum kaku. "Korban meninggal mungkin belum sampai 10 jam,"ujarnya.

Djamaluddin menjelaskan korban ditemukan warga di sekitar jembatan Kali Wolowona sekitar pukul 12.30 Wita,  yang lantas melaporkan penemuan tersebut ke polisi. Polisi lalu mengevakuasi jazad korban ke RSUD Ende untuk divisum. "Polisi masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut,  namun untuk sementara kematian korban kemungkinan  tergelincir pada saat melintasi kali sehingga tercebur ke air yang menyebabkan korban tewas tenggelam,"kata  Djamaluddin.

Disaksikan Pos Kupang jazad korban tampak sudah memutih karena telah terendam air dalam waktu yang cukup lama. Secara umum fisik korban masih dalam keadaan utuh,  namun di bagian kepala terlihat ada sedikit benjolan.

Keponakan korban, Beni Wasa yang ditemui di RSUD Ende mengatakan, korban telah meninggalkan rumah semenjak Senin (15/7/2013). Saat itu pihak keluarga berusaha mencari keberadaan korban,  namun hingga dua hari tidak ditemukan. "Kami memang sempat mendapatkan informasi bahwa korban sempat terlihat di Kali Wolowona,  namun saat itu ketika dicari tidak ditemukan. Kami baru mendapatkan informasi lagi bahwa korban sudah ditemukan namun sudah meninggal,"kata Beni.

Berita Rekomendasi

Korban menurut Beni, pensiunan guru namun suka jalan-jalan meninggalkan rumah. Jazad korban akan tetap divisum,  namun hanya visum luar. *

Sumber: Pos Kupang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas