Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pabrik Baja Kebakaran, Puluhan Karyawan Berhamburan

Puluhan karyawan pun langsung berhamburan keluar untuk menghindar dari api yang membakar salah satu ruang di pabrik tersebut.

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Pabrik Baja Kebakaran, Puluhan Karyawan Berhamburan
Ilustrasi kebakaran pabrik 


   

TRIBUNNEWS.COM CIMAHI,  - Sebuah pabik baja, Metalworks di Jalan Amir Machmud No 319, Cimahi, mengepulkan asap hitam ke angkasa sekitar pukul 13.45, Rabu (11/9). Puluhan karyawan pun langsung berhamburan keluar untuk menghindar dari api yang membakar salah satu ruang di pabrik tersebut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Tribun, kebakaran itu hanya membakar bedeng tukang bangunan yang sedang membangun di kawasan pabrik itu. Selain itu juga ada dua sepada motor yang terbakar. Api berhasil padam sekitar pukul 14.30 setelah UPTD Pemadam Kebakaran Cimahi menurunkan dua armadanya.

"Ini diduga karena korsleting listrik. Tapi itu hanya bedeng tukang bangunan, bukan bedeng karyawan pabrik ini, karena pabrik ini kan lagi membangun. Jadi hanya bedeng dan dua motor kerugiannya, tidak ada korban jiwa," kata Kapolsek Cimahi, Kompol Ending Rohendi saat ditemui wartawan di lokasi kejadian, Rabu (11/9).

Sementara puluhan karyawan pabrik yang berkumpul di halaman depan dekat pintu gerbang, tampak saling membicarakan soal peristiwa yang baru dialaminya hingga harus tergesa-gesa menyelamatkan diri. Namun tak ada satu pun yang berkenan diwawancara. (*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas