Sinterklas Bagi-Bagi Coklat di Stasiun KA Bandara Kualanamu
Sinterklas ternyata tak hanya sibuk menuruni cerobong asap di rumah-rumah untuk membagikan hadiah Natal
Penulis: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sinterklas ternyata tak hanya sibuk menuruni cerobong asap di rumah-rumah untuk membagikan hadiah Natal kepada anak-anak baik yang ada dalam daftarnya.
Di hari penuh kasih itu, Mr Santa yang didampingi Miss Santa juga menyambangi Stasiun Kereta Api Medan dan Stasiun Bandara Kualanamu, Sumatera Utara, untuk menebar keceriaan Natal kepada penumpang KA Bandara di sana.
Pemandangan yang tak biasa ini merupakan keunikan yang sengaja ditampilkan PT Railink selaku pengelola KA Bandara Kualanamu untuk memanjakan para pelanggannya. Seperti dijelaskan Direktur Utama PT Railink M.N. Fadhila, Hari Natal menjadi salah satu hari istimewa yang dipilih perusahaannya untuk menampilkan sesuatu yang berbeda kepada pengguna jasa KA Bandara.
"Apa yang kami lakukan ini dalam rangka memanjakan para pelanggan kami, yaitu penumpang Kereta Api Bandara. Ini bagian dari pelayanan kami kepada penumpang," jelas Fadhila, dalam siaran persnya, Rabu (25/12/2013).
Dijelaskan Fadhil, PT Railink memang mengagendakan even-even spesial yang digelar pada hari-hari khusus seperti hari besar keagamaan maupun hari-hari besar nasional untuk menampilkan sesuatu yang berbeda untuk memanjakan pelanggan KA Bandara.
Seperti pada Hari Natal ini, jelasnya, para petugas operasional pelayanan penumpang kompak mengenakan kostum lengkap ikon Natal, yaitu kostum Mr. Santa untuk pegawai pria dan kostum Miss Santa untuk pegawai wanita.
Tidak hanya membuat kejutan dengan menampilkan kostum unik, para Sinterklas itu juga tak lupa untuk membagi-bagikan hadiah Natal berupa cokelat kepada setiap pengguna KA Bandara. "Biar penumpang senang. Karena kebahagiaan kami adalah bisa membuat semua penumpang senang," ibuh Fadhil.
Terpantau di lapangan, baik di stasiun pemberangkatan KA Bandara di Medan maupun di stasiun pemberangkatan di Bandara Kualanamu, keunikan kostum yang digunakan para pegawai Railink cukup menarik perhatian pengunjung stasiun. Tidak hanya menyeragamkan petugas dengan kostum Sinterklas, PT Railink juga menghiasi interior stasiun baik di Medan maupun di Bandara Kualanamu dengan atribut-atribut khas lain yang kian menambah kental kesan perayaan Natal.
"Kreatif. Jarang saya temui hal sejenis di Medan, khususnya terkait jasa pelayanan transportasi. Kalau pun ada, biasanya di hotel-hotel atau mal," komentar salah seorang calon penumpang di Stasiun KA Bandara Kualanamu.
Ditambahkan oleh Fadhil, memasuki masa-masa penghujung tahun 2013 dan menjelang 2014 ini, PT Railink menjalankan sejumlah program pelayanan baru bagi pengguna jasa KA Bandara. Salah satu di antaranya adalah mulai membuka layanan reservasi tiket secara online melalui situs resmi perusahaan www.railink.co.id. Untuk saat ini, layanan tersebut dapat diakses oleh para pemilik akun Mandiri Click Pay dan BCA Click Pay.
"Selain itu, kita juga memberikan promo harga khusus bagi pelanggan yang menginap di Hotel Aryaduta Medan. Saat ini kita juga sedang menjajaki kerjasama dengan hotel-hotel lain dan sejumlah airlines untuk promo harga khusus ini," pungkasnya.
PT Railink merupakan perusahaan swasta hasil patungan antara PT Kereta Api Indonesia (Persero) dengan PT Angkasa Pura II (Persero) yang dikonsentrasikan khusus pada pengelolaan angkutan khusus Kereta Api Bandara dan stasiun-stasiun KA Bandara di seluruh wilayah Indonesia. Saat ini PT Railink mengelola KA Bandara Kualanamu di Deli Serdang, Sumatera Utara, dan tengah menyiapkan diri untuk mengoperasikan transportasi serupa yang akan menjadi pemadu moda khusus di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.