Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

500 Pengusaha Akan Kumpul Di Makassar

‎Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) akan menggelar rapat kerja nasional di Makassar.

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in 500 Pengusaha Akan Kumpul Di Makassar
Ist
Logo Apindo 

Laporan Wartawan Tribun Timur : Hajrah

TRIBUNNEWS.COM MAKASSAR ---‎Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) akan menggelar rapat kerja nasional di Makassar.

Kegiatan tersebut rencana akan dihadiri sekitar 500an pengusaha se Indonesia.

‎Ketua Panitia Rakernas Apindo, Razak Djalle mengatakan, kegiatan akan digelar di Hotel Sahid Jaya Makassar, 14-16 Maret 2014.

Kata Razak, kegiatan nasional tersebut cukup membanggakan Sulsel karena terpilih sebagai tuan rumah. Sebelumnya acara tahunan ini digelar di Kalimantan Barat.

"Makassar patut berbangga sebab bisa menjadi angin segar terhadap dunia investasi dari pengusaha-pengusaha yang nantinya datang,"jelas Razak, Senin (24/2).

Dikatakan Razak, dalam acara ini poin utama yang akan dirumuskan adalah bagaimana menciptakan usaha dan perekonomian yang kondusif bagi kalangan bisnis menghadapi persaingan pasar bebas.

Berita Rekomendasi

Selain itu menyambut momentum politik, diharapkan rumusan kebijakan yang dihasilkan dari Rakornas dapat menjadi sumbangsih positif dalam mengawal para pengusaha.

Ketua BPN Apindo Sofjan ‎Wanadi dijadwalkan hadir beserta Mantan Wapres RI, Jusuf Kalla.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas