Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kursi-Kursi Kampus Umrah Dibuang ke Jalan Umum

Aksi unjuk rasa ratusan mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah) Tanjungpinang menentang rektor masih terus berlangsung.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kursi-Kursi Kampus Umrah Dibuang ke Jalan Umum
Tribun Batam/Thomm Limahekin
Kursi-kursi kampus dijejer mahasiswa di jalan umum depan kampus Umrah, pulau Dompak, Senin (24/3/2014). 

Laporan Wartawan Tribun Batam, Thomm Limahekin

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Aksi unjuk rasa ratusan mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah) Tanjungpinang menentang rektor Maswardi M Amin, masih terus berlangsung, Senin (24/3/2014). Aksi ini bahkan membuat aktivitas perkuliahan di kampus tersebut terhambat.

Ratusan mahasiswa yang bernaung di bawah Aksi Solidaritas Peduli Umrah, sudah mulai beraksi di depan kampus, sekitar pukul 09.00 WIB. Seperti hari-hari sebelumnya, para mahasiswa ini pertama-tama melumpuhkan aktivitas perkuliahan di kampus dengan mengangkat semua kursi dan melemparkannya ke luar kampus.

"Sebelumnya, kursi-kursi itu kami buang di sekitar halaman kampus. Namun kali ini kami buang di depan jalan umum menuju kantor Gubernur Kepri di depan kampus," ujar Suaib, juru bicara Aksi Mahasiswa Peduli Umrah, Senin pagi.

Suaib menambahkan, aksi pun akan dilakukan dengan membakar ban mobil di depan kampus. Untuk mewujudkan aksi tersebut, ratusan mahasiswa ini menyiapkan 20 ban mobil. (tom)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas