Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemain PSIM Geruduk Balai Kota Minta Gaji

Pantauan Tribunjogja.com (Tribunnews.com Network) di lokasi, hampir semua pemain PSIM ikut datang ke Kantor Walikota termasuk kapten Topas Pamungkas.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pemain PSIM Geruduk Balai Kota Minta Gaji
Tribun Yogya
Para pemain PSIM saat mendatangi Kantor Balai Kota Yogyakarta, Senin (15/7/2014) siang untuk meminta kejelasan gaji kepada Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti. 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Susilo Wahid Nugroho

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Para pemain PSIM Yogyakarta, Selasa (15/7/2014) siang tadi mendatangi kantor Balai Kota Yogyakarta. Kedatangan mereka itu, dilakukan untuk meminta penjelasan kepada Ketua Umum PSIM sekaligus Walikota Yogyakarta Haryadi Suyuti terkait tunggakan gaji pemain selama dua bulan terakhir.

Pantauan Tribunjogja.com (Tribunnews.com Network) di lokasi, hampir semua pemain PSIM ikut datang ke Kantor Walikota termasuk sang kapten Topas Pamungkas.

Beberapa tim pelatih seperti Seto Nurdiyantara, Didik Wisnu, Maman Durahman dan Erwan hendarwanto juga tampak mengawal para pemain.

Sayang, Haryadi ternyata sedang tidak berada di tempat karena sedang punya acara di luar kota. Beberapa perwakilan pemain yang diperbolehkan masuk hanya ditemui oleh perwakilan Haryadi.

Pemain hanya dijanjikan jika Sabtu (19/72014) mendatang akan dilakukan pembahasan lebih lanjut terkait masalah tunggakan gaji ini.

Sebelumnya, diketahui jika para pemain PSIM sempat akan melakukan mogok latihan lantaran gaji mereka per tanggal 10 selama dua bulan terakhir tidak dibayarkan. Namun hal itu urung dilakukan sedangkan sebagai tindak lanjutnya mereka berniat menemui Haryadi.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas