Pesawat Enggang Air Tergelincir di Bandara Mulia Papua, Penumpang Selamat
Sebuah kecelakaan pesawat terbang kembali terjadi di Papua
Penulis: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah kecelakaan pesawat terbang kembali terjadi di Papua. Sebuah pesawat Enggang Air dengan nomor bodi PK-RSC tergelincir di Bandara Mulia, Kabupaten Puncak Jaya saat sedang mendarat, Selasa (9/9/2014) sekitar pukul 12.45 WIT.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono menjelaskan peristiwa tersebut bermula saat pesawat nahas tersebut berangkat dari bandara Sentani sekitar pukul 11.33 WIT dengan membawa penumpang sebanyak 10 orang dengan keseluruhan berat 1212 kilogram.
Saat tiba di Bandara Mulia keadaan cuaca normal dengan kecepatan angin lima sampai delapan knot.
"Namun pada saat pesawat landing tiba-tiba tergelincir ke arah kiri bandara," ujarnya.
Akibat kecelakaan tersebut kondisi pesawat mengalami kerusakan pada bagian roda depan patah, roda bagian kiri lepas, dan baling-baling depan bengkok.
"Kondisi penumpang ,Kapten Pilot dan Co pilot dalam keadaan selamat," ungkapnya.