Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polda DIY Terjunkan Personil Jaga Rumah Amien Rais

“Akan kita terjunkan personil untuk mengamankan. Kan semua warga negara berhak mendapatkan perlindungan," ucapnya, Kamis (6/11/2014).

zoom-in Polda DIY Terjunkan Personil Jaga Rumah Amien Rais
Tribun Jogja/Santo Ar
Peluru menembus mobil Toyota Harrier yang sedang diparkir di beranda rumah tersebut. 

TRIBUNNEWS.COM,SLEMAN - Menyusul aksi teror yang terjadi di kediaman Mantan Ketua MPR Amien Rais, Kepala Polda DIY Brigjen Oerip Soebagyo akan menerjunkan anggotanya untuk menjaga rumah yang berada di Pandeansari Blok 2 Nomer 3 Condongcatur, Depok, Sleman, tersebut.

Namun Oerip belum memastikan berapa banyak personel yang akan diturunkan untuk menjaga rumah tokoh Partai Amanat Nasional (PAN) itu.

Terkait penjagaan itu, Oerip mengatakan, semua warga negara berhak mendapatkan perlindungan hukum.

“Akan kita terjunkan personil untuk mengamankan. Kan semua warga negara berhak mendapatkan perlindungan," ucapnya, Kamis (6/11/2014).

Seperti diberitakan sebelumnya, rumah Amien Rais diteror orang tidak dikenal pada Kamis dini hari.

Pelaku menggunakan senjata api melepaskan tembakan yang mengenai mobil Toyota Harrier yang terparkir di garasi.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas