Orang Korban Tewas Ditemukan dari Lokasi Longsor Banjarnegara
Badan Nasional Penanggulangan Bencana menyebut sudah ditemukan sebanyak 20 korban tewas dalam longsor di Banjarnegara.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.CO, BANJARNEGARA -Badan Nasional Penanggulangan Bencana menyebut sudah ditemukan sebanyak 20 korban tewas dalam longsor di Banjarnegara.
Selain itu, belasan orang mengalami luka berat, dan 88 orang masih dalam pencarian.
"20 tewas,11 orang luka berat, 4 orang luka ringan, 88 orang masih dicari, 577 jiwa mengungsi di 10 titik pengungsian," kata Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sabtu (13/12/2014).
Sutopo kemudian menjelaskan, dari jumlah 20 orang yang tewas, 16 di antaranya sudah teridentifikasi, sedangkan 4 belum.
Sebelumnya 18 korban tewas dinyatakan berhasil diidentifikasi. (Baca: 18 Korban Tewas Longsor Banjarnegara Teridentifikasi)
Informasi saja, bencana tanah longsor melanda Dusun Jemblung, Banjarnegara, pada hari Jumat (12/12), sekitar pukul 17.30 WIB. Sekitar 40 rumah yang dihuni sekitar 300 jiwa dari 53 keluarga tertimbun longsor.
Jumlah warga Dusun Jemblung RT 05 RW 01 yang tertimpa longsor diperkirakan sekitar 100 orang, sedangkan warga lainnya berhasil menyelamatkan diri.
Selain itu, sejumlah mobil yang sedang melintas di jalan Karangkobar-Banjarnegara turut tertimpa longsor. Berdasarkan pendataan sementara, jumlah pengungsi bencana longsor Dusun Jemblung mencapai 577 jiwa yang tersebar di 10 pos pengungsian.