4 Pengunjung Kebun Raya Bogor Tewas Tertimpa Pohon Tumbang
"Sebelum tumbang, sempat terdengar suara kayak mau patah. Saya liat banyak yang luka parah di kepalanya," ucapnya.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Warta Kota, Soewidia Henaldi
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Pengunjung Kebun Raya Bogor, Minggu (11/1/2015) dibuat kaget oleh suara dentuman. Jam menunjukkan pukul 10.00 WIB, sebuah pohon besar tumbang.
Setidaknya empat orang tewas tertindih, 21 lainnya mengalami luka-luka. Petugas sudah melarikan mereka ke Rumah Sakit Palang Merah Indonesia Bogor. Saat kejadian pengunjung ramai.
Informasi yang dihimpun, pohon besar itu berada di dekat taman Astrid, tak jauh dari cafe Dedaunan. Seorang saksi melihat banyak pengunjung di bawah pohon itu sedang asyik main.
"Karyawan lagi kumpul membahas soal UMK dan sosialisasi. Pas kumpul, tiba-tiba pohon langsung tumbang," ujar seorang saksi mata Yudi Wahyudi ditemui di Rumah Sakit PMI Kota Bogor.
Ia menambahkan, kebanyakan mereka yang di bawah pohon adalah pekerja PT. Asata Mandiri Agung yang sedang menggelar family gathering.
Pohon besar itu langsung menimpa karyawan dan pengunjung lainnya. "Sebelum tumbang, sempat terdengar suara kayak mau patah. Saya liat banyak yang luka parah di kepalanya," ucapnya.
Kini seluruh korban dibawa ke rumah sakit PMI Kota Bogor untuk mendapatkan penanganan medis. Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak KRB terkait kejadian tersebut.