Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perwakilan kekerabatan Puro Pakualaman di Malaysia dan Singapura Terbentuk

Akhirnya terbentuk perwakilan kekerabatan Puro Pakualaman di Malaysia dan Singapura.

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Perwakilan kekerabatan Puro Pakualaman di Malaysia dan Singapura Terbentuk
IST
Keluarga Pakualaman 

TRIBUNNEWS.COM.YOGYAKARTA- Kabar gembira datang dari Puro Pakualaman Jogjakarta yang belum lama ini telah menjalin Kekerabatan yang erat sejak dahulu kala dengan kesultanan Singapura dengan diselenggarakannya

Acara Adat dan Budaya Kerabat Kesultanan Singapura dengan Kerabat Puro Pakualaman diselenggarakan  di Taman Warisan Melayu yang dahulunya merupakan Istana Kampung Gelam Singapura dan di Restaurant Mamanda (dahulu dikenal sebagai Gedung Kuning - Rumah Bendahara Kesultanan Singapura) yang terletak di sebelah Istana Kampung Gelam  ( 16 /4/l 2015) lalu.

"Acara ini merupakan  acara yang perdana bagi dua kerabat kerajaan, yang dimaksudkan untuk mempererat hubungan tali silaturrahmi antara Jawa dan Melayu," kata KPH Wiroyudho.

Rombongan dari Pakualaman terdiri dari Sri Paduka KGPAA Paku Alam IX Al Haj - Anglingkusumo, Bunda Permaisuri KGRAy., Paku Alam IX Al Haj., Penghageng Reh Kasentanan, KGPH. H. Widjojokusumo, Manggalayudha, KPH Wiroyudho, GRAy. Wiroyudho, RM. SM. Syailendra Satria Sularso Narendra, MAyT. Yaniningrum, Dr. KRAT Purwadi Sastranagoro, Bupati Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Ir. Soekirman beserta rombongan, Pertubuhan Silaturrahim Pakualaman Malaysia, KRT Dato Seri Mohd Mazlan Notonagoro dan KRT Dato Seri Kamanshah Notobrojo dan Wakil Staf Khusus Adipati Bidang Hubungan Manca Negara, KRT Dato Seri Ab Rahim Joyonagoro.

Menurutnya, acara tersebut juga dilaksanakan sekaligus Pelantikan Majelis Adat dan Budaya Pakualaman Singapura oleh Sri Paduka KGPAA Paku Alam IX Al. Haj - Anglingkusumo serta Penyematan PIN Puro Pakualaman kepada para Pengurus seperti berikut :
1. Yang DiPertua : Roslan Abbas (KRT Kusumonagoro)
2. Timbalan Yang DiPertua : Halim Misti (RTH Joyodipuro)
3. Penasehat : Ismail Md Yaacob (RTH Notodipuro).
4. Setiausaha : Sapiah Idris (RAyT. Wahyuningrum)
5. Bendahari : Rukmini Halim (RAyT. Satyoningrum)
6. Ketua Biro Adat Istiadat : Hasimah Idris (RAyT. Notoningrum)
7. Ketua Biro Sosial : Md Asman Sahnan (RT Karyodipuro)
8. Ketua Biro Ekonomi : Yusof Kezkkaypurail (RT Sasradipuro)
9. Anggota Majelis :
- Nur Syahindah Halim (MAyT. Permata-
ningrum)
- Mohamed Hadi Putra (RT Hadidipuro)
- Mohamed Halim (RT Satyodipuro)

"Alhamdulillah akhirnya kami berhasil membentuk perwakilan kekerabatan Puro Pakualaman di Malaysia dan Singapura. Mudah-mudahan dengan kekerabatan ini tali persaudaraan antara Pakualaman pada khususnya, Indonesia pada umumnya dengan negara tetangga silaturrahmi ini dapat menjadi jembatan mediasi jika seandainya terjadi ketegangan antar negara," katanya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas