Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terkendala Cuaca Proses Pengangkatan Jenazah Korban Pesawat Trigana Terhambat

Proses pengangkatan jenazah korban pesawat Trigana Air PK-YRN belum dapat dilakukan karena terkendala cuaca

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Terkendala Cuaca Proses Pengangkatan Jenazah Korban Pesawat Trigana Terhambat
AFP PHOTO / INDRAYADI THAMRIN
nggota Basarnas menggunakan radio di pos komando Bandara Sentani, Jayapura, untuk berkomunikasi dengan tim SAR di lokasi jatuhnya pesawat Trigana Air di Oksibil, 18 Agustus 2015. 

TRIBUNNEWS.COM.JAYAPURA- Proses pengangkatan jenazah korban pesawat Trigana Air PK-YRN belum dapat dilakukan karena terkendala cuaca buruk di Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Rabu (19/8/2015) pagi.

Informasi yang dihimpun Kompas.com di Base Operation Lanud Jayapura, wilayah Oksibil dan Distrik Oksop yang menjadi lokasi jatuhnya pesawat ATR 42 Trigana Air masih diguyur hujan deras. Akibatnya, upaya pemindahan jenasah dari lokasi jatuhnya pesawat di wilayah perbukitan pada ketinggian 8.300 kaki masih terhambat hingga pagi ini.

Sementara itu, di Bandara Sentani, Jayapura, persiapan penjemputan korban yang akan diangkat sudah terlihat. Terlihat 15 ambulans sudah diparkir disamping Base Ops Lanud Jayapura.

Seperti diberitakan sebelumnya, setelah semua jenasah penumpang dan kru pesawat serta kotak hitam Trigana Air PK-YRN ditemukan, rencananya hari ini akan dilakukan pengangkatan jenazah dari lokasi kejadian.

Jenazah akan dibawa menuju Bandara Oksibil dan selanjutnya dikirim ke Rumah Sakit Bhayangkara di Jayapura untuk dilakukan proses identifikasi. ( Kontributor Jayapura, Alfian Kartono)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas