Gerakan Masyarakat Karawang Tandatangani Petisi Damai pada Pilkada
Formulasi gerakan mengajak tokoh masyarakat desa agar menghindari perseteruan.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Gerakan Masyarakat Karawang (Gemas) melakukan penandatanganan petisi untuk menjaga perdamaian di Karawang selama Pilkada berlangsung.
"Jadi ini bagian poin komitmen kami bagaimana menjaga stabilitas. Demokrasi 5 tahunan gerakan anti konflik. Pilkada damai," kata Koordinator Gerakan Masyarakat Karawang, Asep saifuddin, Kamis (17/9/2015).
Dia menambahkan, ada potensi gesekan primodialisme antara kandidat peserta Pilkada. Formulasi gerakan mengajak tokoh masyarakat desa agar menghindari perseteruan.
"Kami sampaikan pesta demokrasi membuat kesadaran masyarakat dan jangan mengorbankan Karawang dengan konflik. Agar pilkada membawa harapan masyarakat," tegasnya.
Acara tersebut dihadiri olah Kasat Bimas Polres Karawang Ahmad Yani, Ketua KNPI Karawang Abdul Azis, Ketua DPC Karang Taruna Ahmad Fathohillah, dan Ketua GP Ansor Ade Permana.