Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penumpang Panik Melompat Keluar Pesawat, Penerbangan di Adisucipto Dialihkan

Adapun akibat kejadian ini, sejumlah penerbangan terpaksa dialihkan, dan bandara Adisucipto sementara ditutup.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Penumpang Panik Melompat Keluar Pesawat, Penerbangan di Adisucipto Dialihkan
Netizen
Pesawat maskapai penerbangan Batik Air dengan nomor penerbangan 6380 tergelincir di Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta pada Jumat (6/11/2015). 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Yudha Kristiawan

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA  -  Pesawat maskapai penerbangan Batik Air dengan nomor penerbangan 6380 tergelincir di Bandara Adisucipto, Yogyakarta pada Jumat (6/11/2015).

Pesawat yang bertolak dari Jakarta ke Yogyakarta ini tergelincir di tengah hujan deras yang turun Jumat siang ini.

Menurut keterangan salah satu saksi mata yang berhasil dihimpun Tribun Jogja (Tribunnews.com network), sebelum kejadian, kondisi cuaca memang hujan rapat tidak begitu deras, berlangsung sekitar 30 menit.

"Pesawat yang tergelincir diujung landasan, belok ke arah utara, rodanya patah, bagian hidung pesawat di tanah. Tadi pas evakuasi, para penumpang sempat terlihat melompat dari pesawat," ujar salah satu sumber terpercaya yang enggan disebutkan namanya.

Adapun akibat kejadian ini, sejumlah penerbangan terpaksa dialihkan, dan bandara Adisucipto sementara ditutup.

Kabar tersebut dibenarkan General Affair and Communications Section Head PT Angkasa Pura I Bandar Udara Adisucipto Yogyakarta, Edwin Wibiwo. Menurutnya, pesawat yang tergelincir tersebut memang Batik Air.

Berita Rekomendasi

"Betul, ada pesawat tergelincir. Petugas kami sedang menuju ke lapangan," kata dia, singkat.

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas