Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kantor KPU Kalteng Terbakar, Logistik Pilgub Semuanya Aman

Kantor KPU Kalimantan Tengah, di Jalan Jenderal Soedirman no 4 Palangkaraya, terbakar, Minggu (29/11/2015) pukul 03.30 WIB.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kantor KPU Kalteng Terbakar, Logistik Pilgub Semuanya Aman
Banjarmasin Post/Faturahman
Lokasi bangunan kantor KPU yang terbakar, Minggu (29/11/2015) pagi sudah dipasang policeline polisi. 

TRIBUNNEWS.COM, PALANGKARAYA - Kantor KPU Kalimantan Tengah, di Jalan Jenderal Soedirman no 4 Palangkaraya, terbakar, Minggu (29/11/2015) pukul 03.30 WIB.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah, H Achmad Syar'i, langsung melakukan pengecekan ke lokasi kebakaran di kantornya, Minggu (29/11/2015) pagi.

Selain Ketua KPU Kalteng, juga terlihat Sekretaris KPU Kalteng, Rigumi, serta Kapolresta Palangkaraya AKBP Jukiman Situmorang dan Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimsus) Polda Kalteng, Kombes Pol Purnama Barus.

"Tidak ada logistik Pilgub Kalteng yang disimpan di ruang yang terbakar, semuanya aman saja, karena logistik Pilgub Kalteng sudah didistribusikan ke kabupaten dan kota. Jika pun ada yang terbakar adalah logistik bekas Pilpres dan Pileg yang lalu," kata Ketua Achmad Syar'i.

Sementara itu Kapolresta Palangkaraya AKBP Jukiman Situmorang menambah personel untuk pengamanan kantor KPU Kalteng yang terbakar.

Pantauan di lokasi, pengamanan aparat kepolisian cukup ketat. Polisi memasang tenda dan mendirikan pos di depan kantor KPU. Petugasnya pun siang malam melakukan penjagaan.

Menurut Kapolresta Palangkaraya, AKBP Jukiman Situmorang, petugas pengamanan dari kepolisian yang berjaga mencapai 20 orang atau satu pleton.

Berita Rekomendasi

"Kami akan menambah pasukan satu pleton lagi sehingga jumlahnya ada 40 orang," kata Jukiman.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas