Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Empat Perampok Kawasan Kota Medan Dibekuk

Adapun ke empat tersangkanya masing-masing Maru Jhonson Harlex Gultom (22), Willy Septiadi (19), Sutopo (18), dan Alexander Abraham Sitepu (19).

Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Empat Perampok Kawasan Kota Medan Dibekuk
TRIBUN MEDAN/ARRAY A ARGUS
Kanit Reskrim Polsekta Helvetia, AKP Hendrik Temaluru (baju kaos biru) saat memperlihatkan barang bukti parang beserta 4 kawanan perampok yang ditangkap 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  -  Empat dari tujuh kawanan perampok sadis yang kerap beraksi di Kota Medan diringkus petugas Unit Reserse Krimininal Polsekta Helvetia.

Adapun ke empat tersangkanya masing-masing Maru Jhonson Harlex Gultom (22), Willy Septiadi (19), Sutopo (18), dan Alexander Abraham Sitepu (19).

Kepala Unit Reserse Kriminal Polsekta Helvetia, Ajun Komisaris Hendrik Temaluru menjelaskan, tertangkapnya para tersangka bermula saat seorang rekan wartawan nyaris dirampok kawanan pelaku pada Kamis (17/12/2015) lalu sekira pukul 02.00 WIB.

Saat itu, korban yang hendak dirampok melawan dan melakukan pengejaran.

"Jadi, saat korban mengejar pelaku, kebetulan kita melihat kejadian. Saya langsung panggil anggota untuk mengejar pelaku," ungkap Hendrik yang turut memimpin penangkapan, Selasa (22/12/2015) siang.

Saat pengejaran, seorang tersangka bernama Willy berhasil dibekuk. Kemudian, Hendrik kembali mengejar dan meringkus tersangka Harlex.

Berita Rekomendasi

"Setelah kedua tersangka kita amankan, keduanya kita bawa ke polsek. Dari penuturan keduanya, mereka beraksi tujuh orang," ujar Hendrik.

Dari penangkapan pertama, polisi menyita sepeda motor Yamaha Mio warna biru tanpa plat.

Kemudian, polisi kembali mengembangkan kasus ini.

"Dua hari setelah penangkapan, kita kembali menangkap dua tersangka lainnya masing-masing Sutopo dan Alexander. Dari para tersangka kita sita parang panjang dan golok," katanya singkat.(ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas