Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ngaku Anggota ISIS, Pria Keterbelakangan Mental Teror TVRI Medan

'Jadi, meskipun pihak keluarga menyatakan tersangka memiliki kelainan, kami akan tetap melakukan pemeriksaan,' ujar Mardiaz.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Ngaku Anggota ISIS, Pria Keterbelakangan Mental Teror TVRI Medan
TRIBUN MEDAN/ARRAY A ARGUS
Abeng, pria yang sempat mengaku anggota ISIS saat digiring petugas Sat Reskrim Polresta Medan 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  -  Pelaku pengancaman bom yang sempat mengaku anggota ISIS (Islamic State of Iraq and Syria) bernama Toni Salim alias Abeng (40) diketahui memiliki keterbelakangan mental.

Hal itu disampaikan Kepala Kepolisian Resort Kota Medan, Komisaris Besar Mardiaz Kusin Dwihananto.

"Setelah kita melakukan pemeriksaan, ternyata tersangka ini diduga kelainan jiwa. Sehingga pihak Polres akan meminta bantuan ahli kejiwaan untuk memeriksa tersangka," kata Mardiaz, Senin (25/1/2016) sore.

Mantan Wadirkrimsus Polda Sumut ini menyebut, tersangka sudah mengalami kelainan jiwa sejak usia muda. Dan itupun, sambung Mardiaz, dibenarkan oleh pihak keluarga tersangka.

"Jadi, meskipun pihak keluarga menyatakan tersangka memiliki kelainan, kami akan tetap melakukan pemeriksaan," ujar Mardiaz.

Dalam kasus ini, lanjutnya, tersangka semula mengirimkan pesan singkat ke nomor layanan TVRI yang diterima langsung oleh produser TVRI Medan, Sani sekira pukul 22.00 WIB Minggu (24/1/2016).

Berita Rekomendasi

Mendapat laporan itu, Sani pun menghubungi Kapolresta Medan.

"Setelah mendapat laporan tersebut, kami kemudian melakukan pelacakan dan akhirnya berhasil meringkus tersangka di kediamannya," ungkap Mardiaz.(*)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas