Menteri Yasonna Pantau Rumah Detensi Imigrasi Kota Manado
Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly, memantau Rumah Detensi Imigrasi Kota Manado, Sulawesi Utara, Senin (15/2/2016).
Penulis: Ferdinand Ranti
Editor: Y Gustaman
Tribun Manado/Ferdinand Ranti
Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly (kemeja putih), memantau Rumah Detensi Imigrasi Kota Manado, Sulawesi Utara, Senin (15/2/2016).
Laporan Wartawan Tribun Manado, Ferdinand Ranti
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly, bertatap muka dengan jajaran kantor Kemenkum HAM Provinsi Sulawesi Utara.
Didampingi Kepala Kemenkum HAM Sulut, Sudirman D Hurry, Kepala Rumah Detensi Imigrasi Kota Manado, Hasrullah, mendampingi Yasonna memantau penghuni warga asing di Rudenim Kota Manado.
Penghuni Rudenim Kota Manado seharusnya hanya mampu menampung 110 orang, namun saat ini sudah melebihi kapasitas. Setidaknya sudah 211 orang ditampung di sini.
Pantauan Tribun Manado, Senin (15/2/2016) terlihat Yasonna berbincang dengan seorang penghuni Rudenim Kota Manado. Beberapa di antara mereka sudah memahami bahasa Indonesia.
Berita Rekomendasi