Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Hanyut, Pria Ini Hilang saat Memancing Ikan di Sungai Lusi

Hingga Kamis (9/3/2016), keberadaan masih dalam pencarian oleh Basarnas Pos SAR Jepara beserta tim SAR gabungan.

Penulis: Muh Radlis
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Diduga Hanyut, Pria Ini Hilang saat Memancing Ikan di Sungai Lusi
Warta Kota/Dwi Rizki
Ilustrasi pencarian korban tenggelam 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Radlis

TRIBUNNEWS.COM, JEPARA - Kalijopulus (56) warga Desa Jengglong Timur Rt 02/06 Kecamatan Purwodadi Kabupaten Grobogan hilang saat memancing di sungai Lusi Grobogan.

Ia diduga hanyut terbawa arus sungai saat memancing dan hingga Kamis (9/3/2016), keberadaan  masih dalam pencarian oleh Basarnas Pos SAR Jepara beserta tim SAR gabungan.

"Berdasarkan informasi yang kami peroleh, Kalijopulus pertama kali diketahui hilang oleh teman mancing korban" ungkap Agung Hari Prabowo, Koordinator Basarnas Pos SAR Jepara, Kamis (10/3/2016).

"Mereka memancing dari Selasa (8/3/2016) pagi. Saat pukul 12.00 korban ditinggal makan siang oleh teman memancingnya, namun saat teman kembali, korban sudah tidak ada, hanya alat pancing dan ember yang ditemukan" lanjut Agung.

Ditunggu hingga malam hari ternyata kalijopulus tak kembali, hingga akhirnya informasi hilangnya kalijopulus di sungai Lusi yang hanya berjarak 50 meter tersebut dari rumah korban tersebut diterima oleh Basarnas Pos SAR Jepara.

Pencarian pun segera dilakukan oleh tim SAR gabungan dengan cara penyisiran dengan dua perahu karet.

BERITA REKOMENDASI

"Pencarian dilakukan dengan menyisir sepanjang sungai dari tempat memancing sampai ke daerah Cumpleng atau 10 kilometer dari titik awal kejadian, namun keberadaan korban masih nihil" ujar Condro Yasmatoro, petugas Basarnas Pos SAR Jepara.

"Debit air sungai Lusi yang masih tinggi dan arusnya agak kencang menjadi kendala kami dalam melakukan pencarian, dan pencarian akan kami perluas hingga bendungan Klatak atau 15 km dari lokasi kejadian" pungkas Condro dalam keterangannya.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas