Isi Rumah Rianto Ludes, Hanya Tersisa Tembok
Seluruh barang tersapu habis termasuk lemari pakaian beserta isinya, kompor kasur dan lainnya.
Penulis: Khaerur Reza
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Jogja, Khaerur Reza
TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Rianto (45), warga Sidomulyo RT14 RW4 Bener Tegalrejo Yogyakarta hanya bisa pasrah.
Isi rumahnya yang berada di tepi kali Winongo ludes dan hanya menyisakan temboknya saja.
"Gak sempat nyelametin apa-apa, baru mau ngangkut (barang-barang) air sudah masuk semua," ceritanya Minggu (13/3/2016).
Dia menceritakan sekitar pukul 18.00 WIB dia sudah mengetahui air mulai naik, ia bersama warga masih belum mengungsi dan bersiap-siap karena cuaca di sana hanya gerimis kecil.
Sekitar pukul 19.00 WIB tiba-tiba saja air langsung membesar, kondisi samping rumahnya yang tidak bertalud membuat air tanpa halangan langsung menyapu rumahnya dan beberapa rumah di sampingnya.
"Saya mau ngambil apa-apa sudah takut terseret jadi ya sudah ngungsi ke atas langsung," ujarnya.
Akibatnya seluruh barang yang ada di rumahnya yang tidak seberapa luas tersebut tersapu habis termasuk lemari pakaian beserta isinya, kompor kasur dan lainnya.
Kini dia dan istri serta dua orang anaknya belum mengetahui akan tinggal di mana, apalagi tidak ada barang lagi yang bisa diselamatkan.
Dia hanya bisa berharap pemerintah ikut membantunya dan warga yang lain yang jadi korban.
"Pakaian tinggal yang dipakai ini, ya harapannya bisa dibantu lah," ujarnya lesu.
Selain Rianto, tiga rumah lain ikut tersapu banjir akibat hujan deras di lereng merapi tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.