Hujan Deras Warnai Rekontruksi Pembunuhan Dwiki
Kapolresta Bandar Lampung Komisaris Besar Hari Nugroho yang menyaksikan rekontruksi tampak kehujanan.
Penulis: Wakos Reza Gautama
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Lampung Wakos Gautama
TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNG - Entah mengapa tepat saat rekontruksi pembunuhan terhadap Dwiki Sophian hujan dmelanda sekitar lokasi rekontruksi, Senin (14/3/2016) siang.
Kondisi ini tidak menghalangi penyidik untuk tetap menggelar rekonstruksi pembunuhan pelajar yang meninggal akibat 107 tusukan itu.
Rekonstruksi di Lapangan Saburai.
Tidak hanya polisi yang rela berhujan-hujan untuk memperoleh gambaran saat kejadian, warga sekitar tetap ramai.
Kapolresta Bandar Lampung Komisaris Besar Hari Nugroho yang hadir tampak kehujanan.
Dwiki ditemukan tewas mengenaskan dengan 107 tusukan di semak Jalan Raden Imba Kesuma, Kelurahan Sumur Putri, Telukbetung Selatan, Senin (7/3/2016).
Polisi telah menahan enam tersangka.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.