Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Komunitas Blogger Dunia Kunjungi Air Terjun Bedegung Muaraenim

Untuk melihat dari dekat wisata alam Indonesia, sebanyak 18 orang yang tergabung dalam Komunitas Bloger Dunia, mengunjungi wisata alam air terjun

Editor: Sugiyarto
zoom-in Komunitas Blogger Dunia Kunjungi Air Terjun Bedegung Muaraenim
sripo/ ardan zuhri
Komunitas Blogger Dunia saat mengikuti kegiatan Arung Jeram di Muaraenim. 

TRIBUNNNEWS.COM, MUARAENIM -- Untuk melihat dari dekat wisata alam Indonesia, sebanyak 18 orang yang tergabung dalam Komunitas Bloger Dunia, mengunjungi wisata alam air terjun Bedegung Muaraenim, Sabtu (12/3).

Dari informasi di lapangan, Minggu (13/3/2016) Komunitas Bloger Dunia ini, diikuti oleh 18 orang yang berasal berbagai negara di dunia seperti Malaysia, Singapura, Kanada dan Indonesia.

Selama berada di Kabupaten Muaraenim mereka mengunjungi obyek wisata Air Terjun Bedegung dan berarung jeram.

Menurut Bupati Muaraenim Muzakir, bahwa sebut ke Kabupaten Muaraenim adalah untuk melihat langsung destinasi wisata air terjun Bedegung dan lain-lain, yang kemudian akan mempromosikannya ke seluruh dunia melalui media web (blog,red) mereka masing-masing.

"Kita wellcome saja, sebab wisata alam di Kabupaten Muaraenim cukup banyak, apalagi air terjun. Dan itu memang perlu penataan dan bantuan dari semua pihak untuk mempromosikannya," ujar Muzakir.

Menurut Koordinator rombongan dari PT Gamahita Mulia Tour & Travel Palembang, Inggih Laras Ati, bahwa rombongan yang Ia bawa tersebut adalah komunitas bloger internasional, yang selama ini aktif mengenalkan dan mempromosikan tempat-tempat wisata melalui media blog di internet.

Bisa berada Sumatera Selatan, khususnya di Kabupaten Muaraenim ini karena mereka di fasilitasi oleh instansi terkait.

Berita Rekomendasi

Tujuan mereka adalah ingin mempromisikan potensi wisata di Sumatera Selatan, seperti Danau Ranau, Gua Putri OKU, Air Terjun Bedegung Kabupaten Muaraenim, dan Pagar Alam.

"Mereka jumlahnya 18 orang, salah satunya Viona, dia adalah finalis putri Indonesia tahun 2009. Mereka itu bloger-bloger Internasional, yang mempunyai web site Traveling, dengan pembaca ribuan bahkan jutaan orang. Membuat kegiatan bersama dengan nama Familiy Trip Pesona Musi Sriwijaya, bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Provinsi Sumsel dan Kabupaten Muaraenim," jelas Inggih.
 

Menurut gadis keturunan Jawa Trisna, salah satu peserta asal negara Kanada ini sangat terkesan berada di Kabupaten Muaraenim, khususnya saat mengunjungi obyek wisata air terjun bedegung.

Selama berada di lokasi wisata tersebut ia selalu mengabadikan momen dengan camera bawaannya. Ia berjanji setelah pulang dari Indonesia akan mempromosikan air terjun Bedegung ini ke seluruh dunia.

"Sangat terkesan dan senang refting di Bedegung ini. Tempatnya sangat indah, dan seluruh dunia harus tahu ini," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Muaraenim Febriansyah Nang Ali ST, melalui Kabid Pariwisata Ratna Tri Sinta Dewi SE, didampingi Sekretaris Handono dan Kepala UPTD Bedegung Juhartono mengatakan, dengan adanya kunjungan ini diharapkan obyek wisata alam Air Terjun Bedegung di Kecamatan Tanjung Agung dapat di kenal di seluruh dunia.

Apalagi, medan refting di Bedegung ini berbeda dan menantang karena masih alami.

"Harapan kita dapat mempromisikan air terjun bedegung ke dunia. Tidak hanya di indonesia. Karena mereka ini blogger, tentunya webnya bisa di lihat oleh orang ke seluruh dunia," kata Ratna.

Menurutnya, sebelumnya obyek wisata andalan Kabupaten Muara Enim ini sudah banyak mendapat kunjungan turis asal mancanegara.

Kata dia, seperti dari negara cina, taiwan, dan negara-negara lain yang ada di asia tenggara. Kata dia lagi, selain melihat air terjun yang menawan, toris asing sangat suka berkegiatan refting. (ari)
 

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas