Pedagang Pasar Sutomo Tak Akui Eldin Sebagai Wali Kota
Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin dituding tidak peka terhadap persoalan pedagang pasar Sutomo.
Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin dituding tidak peka terhadap persoalan pedagang pasar Sutomo. Para pedagang pun tidak mengakui Eldin sebagai Wali Kota Medan.
"Sampai detik ini, kami para pedagang tidak mengakui Eldin sebagai Wali Kota. Sebab, seluruh kebijakannya tidak pro rakyat," kata Indra, salah satu perwakilan pedagang, Senin (18/4/2016) siang.
Indra mengatakan, rencana relokasi pedagang ini dilakukan sepihak oleh Pemko Medan.
Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin tidak pernah mengundang pedagang untuk melakukan dialog.
"Program Pemko Medan ini tidak berdasarkan kesepakatan dengan pedagang. Itu dilakukan sepihak," kata Indra.
Kedepan, sambung Indra, ratusan pedagang Sutomo akan tetap menggelar aksi yang sama. Mereka bahkan mengancam akan menginap di DPRD Sumut.
"Kasus ini akan kami bawa hingga ke Jakarta. Bila perlu, kami nanti akan ke istana negara," kata pengurus LSM tersebut.(*)