Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambut Hari Trisuci Waisak, Ajahn Brahmali Talk Show di Makassar

Ajahn Brahmali adalah sebutan bagi murid langsung dari Ajahn Brahm, seorang biksu dan juga penulis buku motivasi bertajuk kebahagiaan asal Inggris.

Penulis: Fahrizal Syam
Editor: Sugiyarto
zoom-in Sambut Hari Trisuci Waisak, Ajahn Brahmali Talk Show di Makassar
Tribun Timur/ Fahrizal Syam
Menyambut hari raya Trisuci Waisak, Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Sulawesi Selatan bersama Buddhist Banker Club (BBC) menggelar talkshow bersama Ajahn Brahmali, Kamis (12/5/2016) di Ballroom Phinisi Hotel Grabd Ckarion Makassar, Sulawesi Selatan. 

Laporan Wartawan Tribun Timur Fahrizal Syam

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Menyambut hari raya Trisuci Waisak, Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Sulawesi Selatan bersama Buddhist Banker Club (BBC) menggelar talkshow bersama Ajahn Brahmali, Kamis (12/5/2016) di Ballroom Phinisi Hotel Grabd Ckarion Makassar, Sulawesi Selatan.

Ajahn Brahmali adalah sebutan bagi murid langsung dari Ajahn Brahm, seorang biksu dan juga penulis buku motivasi bertajuk kebahagiaan asal Inggris.




Ajahn Brahmali yang hadir pada kesempatan ini adalah Sten Clausen, pria berkebangsaan Norwegia yang ditabsihkan menjadi biksu Australia.

Ketua panitia talkshow yang bertajuk Happy Everyday, Karjono Elfendy mengatakan talkshow ini bertujuan untuk mengajak masyarakat untuk tetap berpikir positif terhadap segala hal yang dialami.

"Talkshow ini kami buat untuk umum, jadi tidak hanya diikuti oleh warga Buddhist saja," kata Karjono di sela-sela acara talkshow.

Makassar sendiri merupakan kota terakhir digelarnya talkshow ini, dan dihadiri ratusan orang.

BERITA TERKAIT

Sebelumnya, takshow Happy Everyday telah digelar di empat kota lainnya seperti, Tangerang, Jambi, Batam dan Bandung.

"Makassar dipilih karena jumlah warga Buddhist di sini juga tidak sedikit," ungkap Karjono.

Lebih lanjut Karjono mengatakan berbagai kegiatan juga akan digelar untuk menyambut haru raya trisuci waisak.

Kegiatan lainnya seperti Buddhist Festival yang akan berlangsung 13-29 Mei di Mall GTC dan meditasi bersama pada Sabtu (21/5/2016) di Benteng Rotterdam Makassar.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas