Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kadishut dan Kepala BBKSDA Sumut Dituding Berkomplot dengan Mafia Kayu Ilegal

Kepala Dinas Kehutanan Sumatera Utara dan Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara dituding berkomplot dengan mafia kayu ilegal.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Y Gustaman
zoom-in Kadishut dan Kepala BBKSDA Sumut Dituding Berkomplot dengan Mafia Kayu Ilegal
TRIBUN MEDAN/Riski Cahyadi
Relawan menunjukkan baju korban banjir bandang di aliran Sungai Lau Mentar, Sibolangit, Deliserdang, Sumatera Utara, Selasa (17/5/2016). Tim evakuasi gabungan dibantu relawan terus melakukan proses pencarian korban banjir bandang di lokasi wisata Air Terjun Dua Warna yang terjadi pada Minggu (15/5) menyebabkan 17 orang tewas empat orang hilang.TRIBUN MEDAN/RISKI CAHYADI 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kepala Dinas Kehutanan Sumatera Utara dan Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara harus segera dicopot dari jabatannya.

Tuntutan itu disampaikan sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Kabar Dua Warna, yang menyoroti banjir bandang di air terjun Dua Warna, Desa Sirugun, Sibolangit, Kabupaten Deliserdang.

"Patut kita curigai Kadishut dan Kepala BBKSDA lalai menjalankan tugasnya. Seharusnya, kedua pejabat ini memantau hutan di wilayah wisata tersebut," ujar Ketua Kordinator Aksi Aliansi Kabar Dua Warna, Bayu Subronto, Kamis (19/5/2016) siang.

Selama ini praktik dugaan perambahan hutan liar terkesan dibiarkan aparat pemerintahan dan penegak hukum terkait. Mereka yang bertanggungjawab dituding berkomplot dengan mafia kayu ilegal.

"Patut kita pertanyakan, kenapa tiba-tiba saja terjadi banjir bandang. Akibat insiden ini 16 orang pendaki dinyatakan meninggal dunia," ungkap Bayu.

Seharusnya Gubernur Sumatera Utara, T Erry Nuradi, aktif mengumpulkan bawahannya bertujuan untuk memetakan wilayah-wilayah yang dianggap rawan bencana.

Berita Rekomendasi

"Ini tidak boleh dibiarkan. Bapak Kapolda Sumut juga harus turun tangan menangkap oknum pelaku ilegal loging dan menangkap pelaku pungutan liar di Sibolangit," imbuh Bayu.

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas