Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Oknum Anggota DPRD Bali Memaki Polisi Gara-gara Anaknya Ditilang

Seorang anggota dewan Komisi I DPRD Provinsi Bali memaki-maki instansi kepolisian lantaran anaknya ditilang di Pintu Tol Bali Mandara, Nusa Dua.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Oknum Anggota DPRD Bali Memaki Polisi Gara-gara Anaknya Ditilang
Istimewa
Kendaraan motor Ninja 250 CC warna kuning hitam yang ditilang saat berada di Pintu Tol Bali Mandara, Nusa Dua, Badung, Bali, Rabu (8/6/2016). 

TRIBUNNEWS.COM, MANGUPURA - Seorang anggota dewan Komisi I DPRD Provinsi Bali memaki-maki instansi kepolisian lantaran anaknya ditilang di Pintu Tol Bali Mandara, Nusa Dua, Badung, Bali, Rabu (8/6/2016).

Padahal, menurut data yang disampaikan Aiptu Made Arnawa, anak DPRD tersebut diboncengkan Dwi Agung Rama Putra yang ditilang.

Dua pengendara yang memakai motor Ninja 250 CC kuning hitam ini juga diketahui tak memasang dua pelat nomor, tak membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Surat Izin Mengemudi (SIM).

"Karena motor tak ada pelat nomor di bagian depan dan belakang, petugas Polantas PJR Tol pun menghentikannya. Saat dicek kelengkapan mereka berdua (pengendara) juga tak membawa STNK. Katanya yang anak DPRD itu yang duduk belakang dan menghubungi ayahnya," jelasnya kepada Tribun Bali (Tibunnews.com Network), Rabu (8/6/2016).

Usai menghubungi Aiptu M Arnawa, anggota DPRD yang mengaku menjadi dewan di Komisi I bidang hukum ini, tetap nekat dan meminta motor itu agar tak disita.

Padahal, menurut UU Lalulintas, jika pengendara melanggar peraturan dan tak membawa STNK dan SIM kendaraan harus disita.

Hanya saja, karena tak mau motor anaknya disita, anggota DPRD yang mengaku bernama Dewa Nyoman Rai ini malah memaki petugas.

BERITA REKOMENDASI

"Saya dimaki-maki lewat telepon. Dia (anggota DPRD) bilang 'polisi gila', 'polisi gila' gitu," keluhnya.

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas