Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolda Jabar Intruksikan Anak Buahnya Tekan Curat, Curas dan Curanmor

Polda Jabar berkomitmen untuk menekan angka kriminalitas tindak pidana kategori C3.

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kapolda Jabar Intruksikan Anak Buahnya Tekan Curat, Curas dan Curanmor
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
Irjen Bambang Waskito 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Polda Jabar berkomitmen untuk menekan angka kriminalitas tindak pidana kategori C3, yakni pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

Selain itu, Polda Jabar juga berkomitmen menekan kejahatan yang dilakukan berandalan bermotor pada perayaan HUT ke-70 Bhayangkara.

Berdasarkan data yang dihimpun Tribun Jabar (Tribunnews.com Network), kasus curat di Jabar tercatat sebanyak 1.455 kasus dan kasus curas tercatat 363 kasus.

Sedangkan kasus curanmor untuk roda dua sebanyak 1.859 kasus dan kendaraan roda empat 259 kasus.

"Ini menjadi atensi kami, jangan sampai ada permasalahan C3 di Jabar terus meningkat. Setiap malam, saya instruksikan polres jajaran untuk patroli rutin," ujar Kapolda Jabar, Irjen Pol Bambang Waskito, di Markas Polda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Sabtu (2/7/2016).

Untuk penanganan berandalan bermotor, Bambang akan melakukan upaya preventif sampai represif. Upaya preventif dilakukan dengan cara membubarkan kelompok motor yang kedapatan sedang bergerombol. Hal itu untuk mengantisipasi bentrok antarkelompok bermotor.

BERITA TERKAIT

"Takutnya nanti kalau ada kelompok lain yang lewat, jadi masalah baru lagi," ujar jenderal berbintang dua itu.

Sedangkan upaya represif, kata Bambang, petugas akan menindak tegas setiap berandalan bermotor yang berbuat onar di jalanan. Terlebih jika sampai membahayakan keselamatan orang lain dan petugas.

"Saya perintahkan harus segera ditindak. Jadi kalau tidak preventif kalau sudah menyangkut harus represif ya represif," ujar Bambang. (cis)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas