Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Djanur Lepas Dua Pemain Muda Ini Alasannya

Dua pemain muda Persib Bandung, Gian Zola dan Febri Haryadi dipastikan bergabung dengan Tim sepak bola PON Jawa Barat.

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
zoom-in Djanur Lepas Dua Pemain Muda Ini Alasannya
fokusjabar.com
Djajang Nurjaman 

Laporan Wartawan Tribun Jabar Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Dua pemain muda Persib Bandung, Gian Zola dan Febri Haryadi dipastikan bergabung dengan Tim sepak bola PON Jawa Barat.

Keduanya bergabung dengan tim PON selama beberapa bulan kedepan setelah mendapatkan restu dari Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman.

Djanur, sapaan akrab pelatih Persib, mengaku sengaja memberikan izin kepada kedua pemain mudanya untuk membela Jabar.

Selain usianya yang msih muda, tim PON Jabar sanga membutuhkan kemampuan kedua tim untuk meraih prestasi tertinggi pada perhelatan itu.

"Saya lepas untuk gabung tim PON agar mereka bertambah pengalaman dan menambah jam terbang sehingga semakin terasah. Ketika kembali ke Persib, mereka sudah betul-betul siap. Kami lepas mereka sampai selesai PON," kata Djanur kepada wartawan di Lapangan Progresif, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Selasa (12/7/2016).

Djanur mengatakan, tim PON sebenarnya juga membutuhkan Deden M Natshir, penjaga gawan cadangan Persib.

Berita Rekomendasi

Namun ia merasa jika kemampuan Deden masih dibutuhkan timnya dalam perhelatan Indonesia Soccer Championship. Deden terakhir tampil ketika Persib melawan PSM Makasar.

"Kami lepas saat akhir dan tidak masalah kalau kiper," kata Djanur.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas