Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mayor Sukardi Tewas Diduga Bunuh Diri Terjun dari Lantai 8 Gedung Pasar Baru

Sukardi (51) nekat melompat dari Gedung Pasar Baru, Jalan Otto Iskandardinata, Kota Bandung, Sabtu (23/7/2016).

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Mayor Sukardi Tewas Diduga Bunuh Diri Terjun dari Lantai 8 Gedung Pasar Baru
Tribun Jabar/Dony Indra Ramadan
Petugas kebersihan tengah membersihkan sisa ranting di depan Pasar Baru, Jalan Otto Iskandardinata, Kota Bandung, Sabtu (23/7/2016). Di lokasi ini, seorang pria tewas akibat melompat dari atas gedung Pasar Baru. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Dony Indra Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Sukardi (51) nekat melompat dari Gedung Pasar Baru, Jalan Otto Iskandardinata, Kota Bandung, Sabtu (23/7/2016).

Pria yang dikabarkan anggota TNI Angkatan Darat berpangkat mayor ini melompat dari lantai delapan.

Kasubbag Humas Polrestabes Bandung, Kompol Reny Marthaliana, mengatakan berdasarkan keterangan saksi, sekitar pukul 08.30 WIB, terdengar suara jatuh di halaman Pasar Baru.

Saat dicek, ditemukan seorang pria dengan posisi telungkup, sudah berlumuran darah di bagian wajahnya.

"Laki-laki tersebut diduga bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 8. Di tubuh korban tidak ditemukan bekas penganiayaan," ujar Reny kepada Tribun Jabar (Tribunnews.com Network) melalui pesan singkat.

Reny mengatakan, saat ini Sukardi yang beralamat di Kampung Astaraja, Desa Jagabaya, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung dan merupakan anggota TNI AD berpangkat mayor sudah dievakuasi pihak kepolisian ke RSHS Bandung.

Berita Rekomendasi

"Korban dibawa ke RSHS untuk dilakukan visum," katanya.

Sejauh ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait motif bunuh diri Sukardi di Pasar Baru. (dra)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas